PEMERINTAHAN.NAGARI.TSP--|| Mengakhiri kegiatan di tahun 2018, pemerintah Nagari Tanjung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang melaporkan Laporan Keterangan Pertangggungjawaban (LKPJ) Wali Nagari atas Pelaksanaan APBNagari Tahun Anggaran 2018 kepada Ketua serta anggota Badan Permusyawaratan (BAMUS) Nagari pada Selasa (5/3) di Ruang Pertemuan Nagari Tanjung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang .
Dalam laporannya, Wali Nagari menyampaikan sejumlah data penting berbagai kegiatan dan realisasi dari alokasi anggaran yang menunjukkan keberhasilan PemNag di Tahun 2018 dengan realisasi sesuai dengan pencapaian kerja di tahun tersebut. Meski demikian, Wali Nagari juga mengungkapkan pada laporannya sejumlah item belum mencapai target. “Kedepan harus lebih ditingkatkan, ke depan kita akan lebih bekerja keras lagi dan saling bekerja sama untuk kemajuan Nagari,” ujar Maskar.M.
Wali Nagari beserta Perangkat Nagari mohon maaf. “Kami mohon agar dibukakan pintu maaf dan selanjutnya mari kita membangun Nagari dengan semangat kebersamaan. Kami ucapkan terima kasih kepada Ketua dan anggota BAMUS Nagari Tanjung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang yang telah bermusyawarah dan bekerja sama selama ini, semoga apa yang telah kita buat bersama akan membawa Nagari kita ke arah kemajuan yang lebih baik di masa yang akan datang dan memberikan manfaat kepada seluruh lapisan masyarakat nagari Tanjung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang,” ungkap beliau.
Dalam Sambutannya, Musni Faisal (Ketua BAMUS) mengatakan bahwa hasil-hasil penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, kemasyarakatan, pelayanan serta pemberdayaan masyarakat selama kurun waktu tahun 2018, akan kita cermati bersama dalam penjelasan LKPJ ini oleh Wali Nagari. Pada dasarnya, hasil-hasil yang telah dicapai oleh pemerintah Nagari bersama masyarakat Nagari Tanjung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang tahun 2018 merupakan akumulasi dari hasil pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan dari tahun-tahun sebelumnya dan mekanisme pelaksanaannya menggunakan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) yang merujuk pada Dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nagari(RPJMNag) yang dilakukan secara partisipatif, sinergis, koordinatif, transparan, akuntabel dan berkelanjutan melalui pemanfaatan potensi, peluang, serta melihat kelemahan dan tantangan yang dihadapi dalam pembangunan.
LAMPIRAN :
- Dokumen Penyerapan Dana Desa, DAUN, DAK, PAN, PBH, dan Lain-lain Tahun Anggaran 2018 (DOWNLOAD)