Warta Nagari-- Pemerintahan Nagari Tanjung Haro Sikabu-kabu Padang Panjang Kecamatan Luak Kabupaten Lima Puluh Kota laksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan (MUSRENBANG) Nagari untuk tahun anggaran 2021. Acara diselenggarakan di ruang pertemuan Nagari, turut menghadiri Camat Luak, DPMD/n Kabupaten Lima Puluh Kota, BAMUS Nagari, PD/PLD, KAN Nagari, LPM Nagari, BUMNAG Sago Sejahtera, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pendidikan, Kelompok Tani, Kelompok Perempuan, Karang Taruna/Pemuda, Kelompok Pengrajin dan Kelompok Masyarakat Miskin. Selasa 23 September 2020.
Sekretaris nagari Herry Wanda,A.Md.Kom selaku ketua Tim RKP Nagari tahun 2021 menjelaskan," Musrenbang dilaksanakan dengan dasar hukum permendagri nomor 114 tahun 2014 tentang pedoman pembangunan desa dan permendes nomor 17 tahun 2019 tentang pedoman pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, yang mana musrenbang ini merupakan kegiatan wajib setiap tahunnya yang harus dilaksanakan oleh pemerintahan nagari/desa dalam rangka pembahasan rancangan rencana kerja pemerintahan (RKP) nagari untuk 1 tahun kedepan ", jelasnya.
"Musrenbang nagari membahas dan menyepakati rancangan RKP nagari terkait prioritas dengan pembidangan program dan kegiatan beserta sumber pendanaannya, apa saja pembidangan yang dimaksut ? 1) Bidang Pemerintahan Nagari, 2) Bidang Pembangunan Nagari, 3) Bidang Pembinaan Kemasyarakat dan 4) Bidang pemberdayaan masyarakat nagari, kemudian setelah musrenbang ini baru dilakukan Musyawarah Penetapan (MUSNAG) oleh Badan Permusyawaratan Nagari (BAMUS)," tambahnya.
Trisna,S.Sos, selaku Pj Wali Nagari mengucapkan terima kasih buat waktu Bapak atau Ibu sudah berkenan hadir di sini, dan tetap senantiasa mengharumkan protokol kesehatan. karena kita semua disini masih dihadapkan dengan
Pandemi Covid-19. Semoga melalui kegiatan Musrenbang Nagari ini, bisa mendorong kelancaran perencanaan nagari kita nantinya, Partisipasi Masyarakat nagari dalam menyusun perencanaan pembangunan tahunan di tingkat Nagari.
Camat Luak Muftil Wahyudi waktu ditemui diaula pertemuan kontor Wali Nagari menyapaikan ," musrenbang berjalan dengan baik seperti yang diharapkan, apa lagi tanggapan peserta musrenbang atau Masyarakat antusias dengan apa yang disampaikan terkait rancangan kerja pemerintahan nagari tahun 2021 dengan program dan kegiatan yang telah diprioritaskan nagari berdasarkan Permendes Nomor 13 tahun 2020 tentang perioritas penggunaan dana desa tahun 2021.
Namun yang sangat menjadi catatan bagi kami mengenai usulan seorang Niniak Mamak tadi datuk Sindo Marajo sudah sepantasnya Nagari mempunyai satu unit mobil ambulan, nanti akan kami bicarakan bersama Bamus dan Pj Wali Nagari, tuturnya. (PPID).
Informasi Tambahan :
Daftar Rancangan RKP Nagari Tahun 2021 :
Tahapan rencana pembangunan nagari untuk tahun 2021 :
A. Telah selesai dilaksanakan :
- Musyawarah Nagari (MUSNAG) (V)
- Pembentukan TIM RKP Nagari dan Tim Verifikasi RKP (V)
- Pencermatan Pagu Indikatif (V)
- Pencermatan Ulang RPJM (V)
- Penyusunan RKP Nagari dan DU RKP Nagari (V)
- Musrenbang Nagari Pembahasan Rancangan RKP nagari (V)
B. Belum dilaksanakan dan akan dijadwalkan :
- Musyawaran Desa Pembahasan dan Penetapan RKP Nagari
- Musyawarah BAMUS penetapan Peraturan Nagari tentang RKP Nagari (X)
*****************
Dokumentasi :